Kamu
termasuk orang yang malas berolahraga? Bisa jadi karena jadwalmu yang padat
membuat badan sudah lelah untuk beraktivitas tambahan seperti olahraga. Tapi
hal tersebut bukan menjadi alasan mutlak untuk Kamu tidak sehat, Kamu masih
bisa melakukan olahraga ringan setiap harinya di sela-sela kegiatanmu yang
padat. Seperti 5 jenis olahraga ringan ini,
1.
Jogging
Olahraga jogging atau
lari kecil ini sudah tidak asing lagi. Banyak dari kalian dan termasuk Kamu yang
memilih jogging sebagai olahraga ringan, biasanya dilakukan saat Kamu memiliki
waktu libur dari pekerjaan. Mulai saat ini Kamu bisa melakukannya di sela-sela
kegiatan, pagi sebelum berangkat kerja atau pun di sore hari ketika Kamu
selesai bekerja. Jogging selama 30 menit bisa membantu Kamu untuk tetap sehat
setiap harinya.
2.
Jalan
Kaki
Jika jogging dirasa berat
untuk dilakukan setiap harinya, Kamu bisa memilih untuk berjalan kaki selama
15-30 menit setiap hari. Ketika akan pergi ke kantor biasakan berjalan kaki
sampai Kamu menaiki transportasi umum. Meski sederhana, tetapi jalan kaki
termasuk pada olahraga yang efektif untuk menjaga kesehatanmu jika dilakukan
secara rutin.
3.
Lompat
Tali
Pernahkah kamu melakukan
permainan lompat tali? Ternyata lompat tali juga bisa menjadi olahraga
pilihanmu setiap hari. Lompat tali atau skipping
memang membutuhkan stamina baik, Kamu bisa memulainya dengan 1 set sebanyak
20 kali, dan menambah 1 set setiap harinya. Kamu bisa melakukannya kapanpun dan
dimana saja, saat mengisi waktu luang di kantor atau pun ketika Kamu bosan di
rumah.
4.
Bersepeda
Selain bisa menjadi
solusi untuk terhindar dari kemacetan di jam sibuk, bersepeda juga bisa Kamu
jadikan sebagai olahraga rutin. Kamu bisa menghemat waktu sekaligus membuat
tubuhmu sehat dengan bersepeda setiap hari, bersepeda juga termasuk olahraga
yang banyak diminati oleh orang-orang.
5.
Naik
turun tangga
Kebanyakan orang akan benci
jika harus naik turun tangga, tetapi kali ini Kamu harus lebih sering
melakukannya untuk tetap bugar. Lakukan peregangan sebentar sebelum menaiki
tangga.
Sebelum
atau sesudah melakukan salah satu olahraga ringan di atas tadi Kamu harus
memperhatikan cairan tubuhmu dengan rajin minum air mineral yang segar. Jangan
sampai badanmu jadi dehidrasi, dan olahraga yang Kamu lakukan menjadi sia-sia.
Setiap harinya segar dengan olahraga ringan ditemani Air Gunung SLA.
Air Gunung SLA
Kesegarannya untuk Indonesia